Selasa, 19 Oktober 2010

Pelajaran Hidup "Liu Wei" - Armless Pianist ( Pianis tanpa tangan )

Liu Wie (23) adalah pianis yang berasal dari Cina yang tidak memiliki tangan untuk bermain piano. Liu Wei sukses memenangkan China Got talent dengan memainkan piano menggunakan kedua kakinya. Ia kehilangan kedua tangannya karena terkena sengatan listrik saat bermain petak umpet. Dia belajar main piano secara otodidak sejak umur 19 tahun.

Saya sebagai guru piano dan pianis bisa merasakan betapa sulitnya memainkan piano dengan kaki. Secara struktural jari2 tangan lebih panjang, jari2 bergerak lebih leluasa untuk bergerak di tuts piano, ukuran bantalan jari2 sesuai dengan ukuran tuts piano dibandingkan kaki dengan yang mempunyai keterbatasan gerak.

" Menjadi pianis adalah bukan masalah bakat tetapi lebih karena kerja keras dan ketekunan. Bersyukurlah pada apa yang kita punya dan maksimalkan kemampuan kita untuk yang terbaik ".